Skip to main content
Berita Kegiatan

Isu Dalam Negeri Menjadi Pembahasan Pada Rapim BNN se-Indonesia Hari Ini

Dibaca: 9 Oleh 28 Sep 2020November 14th, 2020Tidak ada komentar
Isu Dalam Negeri Menjadi Pembahasan Pada Rapim BNN se-Indonesia Hari Ini
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Kota Mataram (28/9) – Badan Narkotika Nasional seluruh Indonesia melalui Rapat Pimpinan yang diadakan hari ini, mengangkat sejumlah isu dalam negeri seperti Pilkada Serentak 2020, isu Covid-19 dan pengembangan zona integritas di lingkup BNN. Selain itu dalam rapat tersebut, turut dihadiri sebanyak 34 BNNP, 173 BNNK serta 200 Satker dari berbagai penjuru di Tanah Air.

Isu Dalam Negeri Menjadi Pembahasan Pada Rapim BNN se-Indonesia Hari Ini

Dalam kesempatan itu, Kepala BNN RI Komjen. Pol. Drs Heru Winarko yang sekaligus memimpin jalannya Rapim membuka pembahasan dengan isu kesehatan di masa Covid-19. Dari yang disampaikannya, ia mengharapkan kepada setiap jajaran BNNP maupun BNNK untuk dapat memfokuskan kegiatan pencegahan dan penanggulangan narkoba di wilayah yang masih terdampak Covid-19, dengan memanfaatkan kerjasama dari pihak-pihak eksternal, khususnya dalam hal ini Pemda setempat.

Isu Dalam Negeri Menjadi Pembahasan Pada Rapim BNN se-Indonesia Hari Ini

Sementara itu seputar Pilkada Serentak 2020, pihaknya meminta kepada setiap peserta Rapim agar dapat mengawasi jalannya Pilkada di masing-masing wilayah kerja agar terbebas dari segala bentuk kegiatan serta aktivitas narkoba, dengan mengajak institusi-institusi terkait semisal Bawaslu dalam pelaksanaannya.

Isu Dalam Negeri Menjadi Pembahasan Pada Rapim BNN se-Indonesia Hari Ini

Terkait pengembangan zona integritas, dalam Rapim tersebut juga ditegaskan bahwa setiap pihak yang berada di dalam lingkup BNN hendaknya mempertimbangkan secara pasti siapa saja yang dapat mengetahui informasi, siapa saja yang akan bergabung melalui proses seleksi, serta ketegasan sanksi terhadap oknum-oknum yang telah terbukti merugikan serta mencoreng nama baik institusi BNN.

Sebagai penutup rapat, Komjen. Pol. Drs Heru Winarko menekankan kepada seluruh peserta rapat video conference akan pentingnya penanaman tagline #Hidup100%, kepada generasi-generasi muda bangsa dengan semangat produktivitas guna meningkatkan kemampuan lifeskill yang mereka miliki. _DK_

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel